(P)ULANG
Pulang adalah rumah
Pulang adalah rindu
Pulang adalah pergi
Dan pulang adalah ulang
~
Kaki ini pernah berlari
Pernah juga berjalan
Sampai menuntun raga dengan ringkih
Sempat tegar tehadap hantaman
Namun hancur karena bualan
~
Kita pernah beriringan
Sambil menikmati kopi yang dingin karena lama saling diam
Aku rindu sapa mu, rindu dekap mu, rindu belai mu
Di dalam tenda dekat Ranukumbolo aku berucap; “dapatkah
langkah ku selalu tertuju kepada mu?”
~
Mengapa harus pergi kalau nantinya kembali?
Mengapa harus bungkam kalau bicara mu sangat dinantikan?
Mengapa perlu amarah kalau langkah mu sudah tahu arah?
Tidak, aku tidak sengaja ingin dicari
Pikirku, ego perlu ditempatkan pada singgasana yang tepat
~
Pada akhirnya yang pergi akan kembali; kembali beriringan,
kembali mengulang; dan kembali dihantam!
Purworejo, 02 Desember 2017
Usman Azis
0 Response to "(P)ULANG"
Post a Comment